Laporan Pertanggungjawaban Realisasi APBKal Tahun Anggaran 2021
Dian Prasetyo 16 Februari 2022 12:42:51 WIB
Pelaksanaan Anggaran pada Tahun 2021 telah berakhir pada tanggal 31 Desember 2021 yang lalu. Atas amanat Pasal 70 Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 20 Tahun 2018 tentang Pengelolaan Keuangan Desa, Lurah wajib melaporkan pertanggung jawaban realisasi APBKal kepada Bupati paling lambat 3 bulan setelah berakhirnya tahun anggaran berkenaan dengan menetapkan Peraturan Kalurahan.
Atas kesepakatan bersama antara Bamuskal Kalurahan Jerukwudel dan Lurah Jerukwudel menetapkan Peraturan Kalurahan Nomor 1 Tahun 2022 tentang Pertanggungjawaban Realisasi APBKal Tahun Anggaran 2021.
Selain menetapkan Peraturan Kalurahan, sebagai bentuk transparansi pengelolaan anggaran maka Pemerintah Kalurahan Jerukwudel melakukan publikasi ringkasan dari Laporan Pertanggungjawaban menggunakan media banner yang dipasang di tempat yang strategis, diantaranya Balai Kalurahan Jerukwudel, lingkungan Poskamling Padukuhan Bendo, lingkungan Masjid Al Bilal Pudak, lingkungan Balai Padukuhan Jerukwudel.
Berikut rangkuman Laporan realisasi APBKal Tahun Anggaran 2021
1. Realisasi Pendapatan
a. PAD Rp 75.235.000
b. Transfer Rp 1.949.916.350
c. Lain-lain Rp 988.547
2. Realisasi Belanja
a. Bidang Penyelenggaraan Pemerintahan Rp 803.464.370
b. Bidang Pembangunan Rp 582.323.500
c. Bidang Pembinaan Kemasyarakatan Rp 69.022.500
d. Bidang Pemberdayaan Masyarakat Rp 18.230.000
e. Bidang Kebencanaan Rp 530.292.226
3. Realisasi Pembiayaan
a. Penerimaan Rp 35.130.636
b. Pengeluaran Rp 23.035.500
4. SiLPA Rp 34.902.437
Guna mengakomodir akses keterbukaan informasi dan partisipasi masyarakat, Pemerintah Kalurahan Jerukwudel membuka masukan, kritik dan saran sebanyak-banyaknya demi kemajuan Penyelenggaraan Pemerintahan yang lebih baik. Jika ada hal yang perlu penjelasan terhadap informasi yang kami sampaikan, silahkan berkomunikasi melalui email dan kontak tertera di bawah ini.
Kontak Person: 0822-2611-2987
Email: kalurahanjerukwudel@gmail.com
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Jerukwudel Art Festival 2024
- Penyuluhan Kesehatan Reproduksi Remaja
- Penyuluhan Kesehatan Penyakit Menular
- Peraturan Lurah Jerukwudel Nomor 8 Tahun 2024
- Peraturan Kalurahan Jerukwudel Nomor 3 Tahun 2024
- Perubahan APBKal Kalurahan Jerukwudel Tahun Anggaran 2024
- Pelatihan Kader Posyandu Kalurahan Jerukwudel